Selasa, 28 Agustus 2012

CHOOSING THE RIGHT SUN BLOCK



Beberapa dari teman2 mungkin pernah melihat foto disamping ini. Foto ini merupakan wajah dari Bill McElligot yang terkenal berkat liputan ABCNews. Bill ini bekerja 25 tahun sebagai supir truk di Chicago, Amerika. Separuh dari kulit wajah Bill, bisa kalian lihat, terlihat lebih tua dan keriput. Hal ini dikarenakan sisi wajah yang rusak ini merupakan sisi jendela yang artinya selalu terkena sinar matahari. Dan Bill tidak pernah menggunakan Sun Block. Menurut ABCNews, kondisi ini disebut unilateral dermatoheliosis, merupakan akibat dari sinar UVA dalam waktu lama secara terus menerus. 

So, setelah faham betapa bahayanya sinar matahari dan pentingnya menggunakan Sun Block, lalu bagaimana memilih Sun Block yang baik?

Jenis Sun Block sangat beragam. Kandungan SPF sendiri mulai dari SPF 17, 20, 30, 40 sampai 60. Apa arti dan bedanya? Jika tanpa tabir surya kulit kita berubah merah dan terbakar dalam waktu 10 menit di bawah sinar metahari, biasa disebut initial burning time, maka pemilihan tabir surya didasarkan atas nilai SPF dikalikan dengan 10 menit yang menunjukkan daya tahan tabir surya dalam melindungi kulit kita. Misal nilai SPF adalah 15, berarti sunscreen tersebut dapat melindungi kulit selama 15 dikalikan 10 menit  = 150 menit atau 2 hingga 2,5 jam dari sengatan sinar UV sebelum kulit menjadi merah dan terbakar.
Dengan kata lain, nilai SPF, dalam hal ini 15, dikalikan seberapa lama kamu biasanya dapat berada di bawah sinar matahari tanpa menjadi merah, adalah seberapa lama kamu dapat berada di bawah sinar matahari setelah mengaplikasikan tabir surya SPF 15 tersebut. Jika biasanya dapat berada di bawah sinar matahari selama 25 menit tanpa menjadi merah, mengaplikasikan tabir surya SPF 15 dapat membantu untuk berada di bawah sinar matahari selama enam jam lima belas menit (15 kali 25 sama dengan 375 menit) tanpa terbakar sinar matahari.





Label PA++ juga sangat penting karena itu artinya produk tersebut melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Tanpa label PA++ artinya produk hanya menawarkan perlindungan UVB saja.









Sun Block sebaiknya digunakan 30 menit sebelum melakukan kegiatan terutama outdoor. Pemakaiannya sebaiknya diulang setelah 2 jam. Inilah kenapa gw suka Sun Spray, tinggal semprot, tunggu meresap selesai! Make Up gw ga rusak. Yang sangat penting...JANGAN MEMAKAI PRODUK DALAM JUMLAH YANG TERLALU SEDIKIT!.Lalu bagaimana tahunya? Tahu istilah “buku jari”/ “ruas jari”? tuangkan produk minimal 2 ruas/buku jari untuk wajah.
Saran ini berkali-kali gw informasikan ke kakak dan nyokap gw karena mereka selalu merasa harus berhemat dengan cara memakai produk SANGAAAAT minim. Gw sampe kesel lihatnya. Please deh Sis, Mom, ga ngaruh kalau pakenya cuman segitu.

 
Produk Sun Block sangaaat banyak saat ini. dibuat oleh berbagai merk kosmetik. Bentuknya juga beragam, ada yang Cream untuk kulit normal-kering, gel untuk kulit berminyak. Bentuk lotion, essence dan watery bisa untuk semua jenis kulit. Rata2 produk2 Sun Block yang di produksi belakangan ini udah ga berat lagi. So jangan takut kulit buka terasa tebal.
Sebaiknya selalu gunakan Sun Block indoor dan terutama outdoor. Tips ini disarankan dokter kulit ternama di Korea saat gw menonton acara Vitamin. Sun Block tidak akan membahayakan kulit walaupun fungsi-nya sebagai Sun Block tidak kita manfaatkan. Seorang temen gw yang sok tahu ngotot kalau menggunakan Sun Block di dalam ruangan itu berbahaya. Well, itu salah besar! Silakkan nonton acara itu kalau mau tahu. Banyak2 browsing juga, pasti pandangan kita berubah.



Saran terakhir...sebaiknya gunakan produk buatan merk Asia dibandingkan merk Eropa. Orang Asia suka dengan kulit putih, so, rata2 Sun Block buatan merk Asia mengandung Whitening. Setelah di-aplikasikan, wajah juga terlihat lebih putih secara temporary tentunya.
Sebaliknya itu produk Eropa, walaupun tidak semua, rata2 menggandung tanning yang berfungsi mencoklatkan kulit. Produk ini dimaksudkan melindungi kulit dari bahaya UVA si pemakai bisa tetap mendapatkan kulit coklat ke-emasan.



Berikut beberapa merk Asia yang menjual sun block yang pastas untuk dijajal. Produk2 dibawah ini yang sudah berlabel PA++/PA+++. Jadi kalian ga bingung nyarinya.
Pasti semua kenal merk ini khan? Produk ini unggul karena mudah di dapat dan dijual hampir di semua supermarket di Indonesia.

Kalau ini keluaran dari Skinfood. Menangnya produk ini...ringan dan pasti bikin kalian yang punya kulit berminyak jatuh cinta.

I LOVEEEE THIS PRODUCT!!!! Kenapa? Karena bentuknya SPray. Jadi mudah untuk diaplikasikan ulang. Dan untuk teman2 yang harus melakukan kegiatan outdoor berat dengan full make up, jangan khawatir! Produk ini dilengkapi SPF 50 PA +++ dan bisa diaplikasikan berkali-kali tanpa merusak make up.

Pusing cari Etude? Hmm... produk lokal juga ada. So, silakkan dicoba!I



Ristra adalah merk lokal yang paling gw percaya. Dan produk ini gw pakai setiap hari sebagai ganti pelembab. Teksturnya ringan dan berbentuk lotion, cocok untuk semua jenis kulit. Dan karena kegiatan gw banyak indoor, gw rasa SPF 17 cukup. 
Sayangnya produk ini ga jual SPF 30 atau 50. Please Ristra, bikin yang SPF 30 dan 50 dunks....

Missha adalah merk yang gw percaya kalau gw akan melakukan kegiatan outdoor berat. Ke taman bermain macam Dufan misalnya. Biasanya gw pakai yang SPF 50. 
Sayangnya bentuknya cream, agak terasa tebal di kulit. Gw rasa kalian yang kulitnya berminyak ga bakal suka. Saat di-aplikasikan juga bikin gw "menderita" karena rada tebel.


OK dah. Segini dulu informasi yang gw bagikan. Kalian bisa browsing2 untuk mencari dan coba2 sun block apa yang cocok untuk kalian. Yang penting, jangan lupa untuk selalu memakai sun block yah!




Note:
Kindly follow my instagram @anshiera. Gw akan share produk2 yang baru gw purchased dan kasih review singkat, juga tips2 soal skin care, how to dan DIY skin care, dsb. Gw juga akan langsung jawab pertanyaan yang kalian ajukan di komentar.
Akun instagram gw baru aja gw lauch, jadi, masih miskin foto. Gw akan menunggu sampai follower lumayan banyak, baru gw akan upload tips2 yang gw janjikan. Jadi, buat follower pertama…..sabar yah. I will grow up with you.

Thanks a bunch for everything!!!

4 komentar:

  1. sun prise nya brp an? trs dpt beli dmn? hehhee klo nivea spray nya brp an tuh? aq gk nemu di swalayan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau SunPrise Etude bisa kamu beli di gerai2 Etude di Mall atau di online shop langganan kamu.
      Kalau Nivea bisa dibeli di apotik Century dan Guardian

      Hapus
  2. Sodari, itu semua cocok buat cowok gak sih? Kalo digunakan bareng dengan produk lain apa gak papa? Thanks.

    BalasHapus
  3. kalo sunscreennya missha beli dimana ya? yang di Indonesia?

    BalasHapus